Visi
Belajar Hidup dan Menghidupi Bermental Intelektual Bermoral Spiritual Mewujudkan Generasi Terbaik Bangsa
Misi
- Mengembangkan kegiatan-kegiatan pemacu kepercayaan diri dan penggali potensi.
- Menciptakan suasana diri yang nyaman dan kondusif sebagai upaya membangun kemauan belajar berkelanjutan.
- Memperkuat konstruksi keluwesan diri dengan penguasaan bahasa asing.
- Memberikan pendidikan dan pemahaman tentang ilmu keislaman dan ilmu umum secara seimbang dan menyeluruh.
- Menjunjung tinggi sikap bertanggung jawab, peduli, cendekia serta berakhlakul karimah.
- Membangun karakter sosial berjamaah yang kontributif dan kokoh.
Tujuan
- Menguasai bekal-bekal dasar kecendikiaan, kepemimpinan, dan keguruan
- Mau dan mampu mengembangkan bekal-bekal dasar tersebut secara mandiri
- Siap mengamalkannya di tengah-tengah masyarakat dengan ikhlas, cerdas, dan tangkas
Langkah-Langkah Strategis
Untuk mewujudkan Visi Misi di atas perlu diupayakan beberapa hal sebagai berikut :
- Membangun gedung berikut infrastukturnya, menyediakan sarana yang memungkinkan terpenuhinya syarat minimal bagi Kegiatan Belajar Mengajar.
- Melibatkan kemampuan warga sekolah sebagai tenaga guru dan tenaga non guru sesuai dengan bidang keahliannya.
- Mengupayakan tenaga guru yang layak sesuai dengan pengetahuan dan keterampilan bagi tenaga guru dan tenaga non guru yang ada.
- Interaktif dan komunikatif dengan masyarakat agar mendapat dukungan baik moril maupun meteril sehingga mereka mempunyai rasa memiliki.
- Penggunaan alokasi dana yang terhimpun dari pemerintah dan masyarakat. secara efektif dan efisien, transparan dan rasional.